MEMBUAT EFEK MATAHARI BERPUTAR
Tutorial Swishmax kali ini adalah menceritakan :) tentang efek rotasi matahari atau membuat efek berputar matahari...
Langkah - Langkahnya:
1. Pertama, buka program swishmax terlebih dahulu. Pada area kerja, dengan menggunakan tools “rectangle” buatlah kotak berwarna hijau. Kemudian gunakan tools “resize” dan tools “reshape” untuk mengubah kotak sesuai bentuk yang diinginkan, yaitu dengan menarik sisi-sisinya. Kali ini saya mengumpamakan kotak hijau sebagai padang rumput nan hijau. Hehehe…..
Gambar Tutorial
2. Objek kedua, buat lingkaran.
Gambar Tutorial
Dengan cara yang sama, kita gunakan tools “resize” dan “reshape” untuk membentuk lingkaran menjadi sebuah bentuk awan
Gambar Tutorial
Setelah kita mendapatkan bentuk awannya, sekarang copy objek awan tersebut dengan cara klik kanan -> copy object
Gambar Tutorial
Kemudian paste hasil copy dengan cara klik kanan -> paste object
Gambar Tutorial
Nah, sekarang kita mempunyai dua objek berbentuk awan
Gambar Tutorial
3. Sekarang kita buat mataharinya.
Pertama, buatlah objek lingkaran sebagai pusat rotasinya menggunakan tools “ellipse”. Kemudian buatlah objek yang menyerupai baling-baling yang nantinya menjadi objek rotasinya. Gunakan tools “rectangle” lalu putar (rotasi) menggunakan tools “rotate or skew”.
Gambar Tutorial
Lalu jadilah bentuk matahari seperti ini :
Gambar Tutorial
4. Nah, selanjutnya seleksi seluruh objek matahari tadi, lalu klik kanan pilih -> grouping -> group as shape
Gambar Tutorial
5. Selanjutnya seleksi hasil grouping-nya. Pada area timeline pada objek matahari, klik kanan pilih move
Gambar Tutorial
lalu arahkan ke frame 25 atau sesuka kita
Gambar Tutorial
6. Sekarang kita buat efek putarnya, klik 2 kali pada frame 25. Pada kotak move setting klik kotak “ X angle” lalu pilih “rotate CW by”. Kita juga bisa menambahkan efek lain misalnya efek fade color. (baca tutorial sebelumnya EFEK WARNA "CROBY" FADE COLOUR)
Gambar Tutorial
7. Langkah terakhir kita beri efek awannya. Pada timeline objek awan, klik kanan lalu pilih move, drag ke frame 25 atau bisa kita atur sesuka kita. Kemudian drag objek awan tersebut (pada area kerja) ke arah kiri (ke arah matahari). Lakukan langkah tersebut pada objek awan yang kedua
Gambar Tutorial
Lihat hasilnya dengan cara klik tombol “play movie”
Gambar Tutorial
Hasilnya :
Efek ROTASI dan PERGERAKAN AWAN
Tidak ada komentar:
Posting Komentar